Es Laksamana Mengamuk - Minuman Segar Khas Riau

es laksaman mengamuk
Salah satu menu minuman berbuka puasa yang menjadi favorit masyarakat Riau selama bulan Ramadhan adalah Es Laksamana Mengamuk.

Nama minuman ini memang terbilang cukup unik dan tak biasa, terutama bagi mereka yang pertama kali mendengarnya. Kita pun dibuat bertanya-tanya tentang asal-usul nama minuman tersebut.

Konon, dahulu kala ada seorang laksamana yang mengamuk di sebuah kebun kuwini (sejenis mangga yang memiliki daging buah yang lembut dan aroma harum), ia mengamuk lantaran istrinya dibawa kabur oleh si pemiliki kebun tersebut. Untuk melampiaskan amarahnya, sang laksamana pun menebaskan pedangnya ke segala arah. Akibatnya, puluhan buah kuwini pun berjatuhan ke tanah.

Sehabis menuntaskan amarahnya, sang laksamana pun pulang ke rumahnya. Warga yang takut melihat kemarahan sang laksamana tak berani mendekat. Lalu setelah ia pergi, para warga berbondong-bondong mengumpulkan puluhan buah kuwini yang jatuh ke tanah. Pada awalnya, mereka sempat bingung mau diapakan semua buah kuwini yang telah dikumpulkan.

Akhirnya, seorang wanita memiliki ide untuk mencampurkan potongan-potongan buah kuwini itu dengan santan dan gula. Kemudia minuman itu dibagikan kepada warga sekampung. Ternyata orang-orang menyukai rasa minuman tersebut dan dengan segera menyebar ke seluruh pelosok. Untuk mengenang sejarah asal muasalnya, minuman itupun dinamakan "Laksamana Mengamuk".

Kini minuman laksamana mengamuk menjadi minuman khas yang sering disajikan pada acara perjamuan, buka puasa, dan perayaan hari besar lainnya. Bagi Anda yang tertarik untuk mencicipi kenikmatan kuwini asli Riau yang dipadu dengan legitnya santan dan gula, minuman ini bisa dijumpai di berbagai rumah makan atau restoran khas Melayu.

Namun, jika Anda ingin membuatnya sendiri di rumah, itu perkara mudah karena bahan dan cara pembuatannya sangat sederhana.

Es Laksamana Mengamuk - Minuman Segar Khas Riau
Es Laksamana Mengamuk


Bahan
  1. Buah Kuwini, bersihkan dan potong dadu.
  2. Santan.
  3. Gula pasir.
  4. Daun pandan.
  5. es.

Cara membuat
  1. Didihkan santan dan masukkan gula pasir sesuai selera.
  2. Aduk santan agar tidak pecah.
  3. Tambahkan daun pandan untuk memberi aroma harum pada santan.
  4. Setelah matang, diamkan santan supaya dingin. Kemudian masukkan potongan kuwini ke dalamnya.
  5. Bila suka dingin, tambahkan potongan es ke dalam gelas atau mangkok.
  6. Es Laksamana Mengamuk siap disajikan.

Selamat menikmati.

Maaf, hanya komentar relevan yang akan ditampilkan. Komentar sampah atau link judi online atau iklan ilegal akan kami blokir/hapus.

Posting Komentar

0Komentar