Memilih Batu Cincin Berdasarkan Hari Kelahiran

memilih batu cincin berdasarkan hari kelahiran
Booming batu akik atau batu cincin yang merebak belakangan ini membuat banyak orang yang memburu dan mengoleksi berbagai macam jenis batu.

Perburuan batu cincin oleh para kolektor maupun amatir dikarenakan adanya kepercayaan pada mitos pamor penghuni batu dapat menambah kekuatan pemiliknya.

Namun selain mitos, kegemaran terhadap batu cincin juga disebabkan oleh corak dan warna batu cincin yang indah membuatnya memiliki banyak sekali peminatnya baik kalangan tua, muda, pria maupun wanita.

Hanya saja kebanyakan penggemar batu cincin, terutama yang masih newbie, dalam memilih batu cincin umumnya asal memilih saja. Yang penting warnanya bagus, mengkilat, dll. Padahal dalam memilih batu cincin ada aturan-aturan tertentu. Salah satunya memilih batu cincin berdasarkan hari kelahiran.

Meskipun memilih batu cincin sesuai hari kelahiran bukanlah sebuah kewajiban, namun sebagian orang mempercayai jika hal ini dipenuhi akan meningkatkan pamor batu cincin tersebut. Percaya atau tidak itu terserah kepada pribadi masing-masing, setidaknya hal ini anggap saja untuk sekedar menambah wawasan. Berikut batu cincin yang cocok dipakai berdasarkan hari kelahiran pemakainya.

SENIN
Batu UtamaAmethyst (Kecubung) Kristal, Mutiara, Safir
Batu AlternatifBiduri Bulan, Biduri Pandan (Malachite), Aquamarine
Berdasarkan Hari Pasaran
Senin LegiKecubung, Cempaka (Yaqut), Alexandrite
Senin PahingRuby, Pyrus
Senin PonRuby, Biduri Bulan
Senin WageMata Kucing, Giok (Jade)
Senin KliwonGarnet, Kinyang Asap, Kinyang Air
SELASA
Batu UtamaMirah Delima atau sejenis batu berwarna merah lainnya
Batu Alternatif Kecubung, Beryl, Intan, Topaz
Berdasarkan Hari Pasaran
Selasa LegiAquamarine, Biduri Bulan, Mata Kucing
Selasa PahingGarnet, Mirah Hati, Ruby
Selasa PonSafir, Biduri Pandan
Selasa WageKalimaya (Opal), Giok
Selasa KliwonMirah Hati, Ruby, Biduri Bulan
RABU
Batu UtamaZamrud, Giok, Ruby
Batu AlternatifAgate (Akik), Safir
Berdasarkan Hari Pasaran
Rabu LegiMutiara, Kecubung Air, Kecubung Asap, Garnet
Rabu PahingKalimaya, Ruby
Rabu PonKecubung Air, Mirah Gendula (Carnelian)
Rabu WageRuby, Kecubung, Biduri Bulan
Rabu KliwonMirah Gendula, Kalimaya
KAMIS
Batu UtamaMirah Hati, Safir Berbintang Enam
Batu AlternatifIntan, Kecubung, Pyrus, Kalimaya
Berdasarkan Hari Pasaran
Kamis LegiMirah Gendula, Pyrus, Cempaka Orange
Kamis PahingBiduri Bulan, Mirah Siam, Kecubung
Kamis PonMirah Gendula, Kalimaya
Kamis WageGarnet, Mirah Hati, Kecubung Ungu
Kamis KliwonBiduri Pandan, Kalimaya
JUM'AT
Batu UtamaSafir Berbintang Enam, Intan, Zamrud
Batu AlternatifKristal Hijau, Giiok Hijau Tua
Berdasarkan Hari Pasaran
Jum'at LegiRuby, Biduri Bulan, Kecubung
Jum'at PahingMirah Gendula, Akik Mirah Hati, Aquamarine
Jum'at PonPyrus, Cempaka
Jum'at WageBiduri Pandan, Zamrud
Jum'at KliwonMirah Delima, Ruby, Biduri Bulan, Mirah Siam
SABTU
Batu UtamaSafir, Topaz, Mirah Delima, Ruby
Batu AlternatifPyrus, Kecubung, Akik Kristal
Berdasarkan Hari Pasaran
Sabtu LegiMirah Delima, Ruby
Sabtu PahingKecubung, Biduri Bulan, Mirah Siam
Sabtu PonNilam, Biduri Pandan, Kalimaya
Sabtu WagePyrus, Cempaka Kuning, Mirah Gendula
Sabtu KliwonKecubung, Biduri Bulan, Mirah Siam
MINGGU
Batu UtamaIntan, Safir Putih, Topaz Kuning
Batu AlternatifTopaz, Mirah Delima, Intan
Berdasarkan Hari Pasaran
Minggu LegiZamrud, Biduri Bulan, Biduri Pandan, Safir
Minggu PahingKecubung, Nilam, Mirah Delima
Minggu PonNilam, Biduri Pandan, Kalimaya
Minggu WageKecubung, Cempaka
Minggu KliwonPyrus, Cempaka, Kecubung


memilih batu cincin berdasarkan hari kelahiran
Gemstone

Demikianlah artikel tentang Memilih Batu Cincin Berdasarkan Hari Kelahiran, semoga ada manfaatnya.

Maaf, hanya komentar relevan yang akan ditampilkan. Komentar sampah atau link judi online atau iklan ilegal akan kami blokir/hapus.

Posting Komentar

2Komentar