50 Foto Korea Utara Yang Bisa Membuat Kim Jong Un Mengamuk!

north korean troops
Fotografer Eric Lafforgue adalah salah satu dari sedikit orang yang beruntung memiliki kesempatan untuk melihat seperti apa Korea Utara sebenarnya.

"Sejak 2008, saya telah enam kali pergi ke Korea Utara," katanya. "Berkat kartu memori digital, saya dapat menyimpan foto yang dilarang untuk saya ambil atau diminta untuk dihapus oleh para pejabat."

Lafforgue tidak tertarik pada perjalanan wisata yang dirancang dengan hati-hati ke negara misterius itu. Tujuan rahasianya adalah hanya untuk mengungkapkan fakta palsu tentang Korea Utara. Dia juga ingin melangkah lebih jauh dari itu, melihat tanah dan orang-orang yang tidak berada di bawah kendali penuh rezim.

"Aku diperlakukan seperti turis lainnya," kata Eric. "Mereka tidak mengizinkan saya untuk mengambil gambar polisi, tentara, dll. Tetapi dengan lensa zoom 300mm dan kursi belakang bus, saya bisa mengambil begitu banyak gambar" Dia mengambil ribuan foto, menunjukkan kepada rakyat dan pemerintah tentang kehidupan sehari-hari disana. "Begitu mereka membuka daerah baru untuk dikunjungi, saya mencoba untuk pergi dan melihatnya, mendokumentasikan kehidupan di Korea Utara."

Namun, setelah Lafforgue kembali dari perjalanannya yang keenam pada tahun 2012, pemerintah Korea Utara menemukan ia diam-diam mengupload foto-foto Korea Utara secara online. Mereka menuntutnya untuk mengembalikan foto-foto itu. "Aku menolak menyerahkannya. Tidak, kalau itu dapat menunjukkan semua aspek dari negara terisolir itu, yang baik dan yang buruk. Sama seperti yang aku lakukan dengan negara mana pun yang aku kunjungi. Aku menolak untuk membuat pengecualian untuk Korea Utara, dan mereka tidak suka itu."

Segera setelah itu, rezim pemerintah setempat melarang Lafforgue menyeberangi perbatasan mereka lagi.

"Selama homestay di pedesaan, saya bisa berbicara dengan penduduk setempat selama berjam-jam, terima kasih kepada pemandu saya. Mereka memberi tahu banyak tentang bagaimana mereka hidup, apa yang mereka impikan, dan sebagainya. Hal utama yang perlu diketahui adalah bahwa orang Korea Utara adalah orang-orang yang hangat, sangat ingin tahu tentang para pengunjung dan sangat murah hati, walaupun kebanyakan dari mereka hampir tidak memiliki apa-apa."

Sampai hari ini Eric Lafforgue menutup rapat-rapat rahasia trik yang ia lakukan sehingga dapat menyelundupkan ribuan gambar terlarang tersebut keluar dari Korea Utara. Kami berasumsi ia melakukan hal itu untuk melindungi orang-orang yang membantunya selama disana, mengingat hukuman kejam yang berlaku untuk tiga generasi jika seseorang divonis bersalah di Korea Utara.

Dan inilah 50 foto-foto tentang Korea Utara yang sepatutnya membuat Anda wajib banyak-banyak bersyukur karena hidup di negara yang aman dan damai ini dan wajib melindunginya. Bukan malah ingin menghancurkannya demi ambisi ingin berkuasa atas nama apapun termasuk atas nama kepentingan agama!.

Ingat itu, sebelum Anda mengambil kekeliruan fatal yang kelak membuat Anda merasakan bagaimana rasanya hidup seperti di Korea Utara. Cukup Korea Utara, Kuba, dan Suriah dan Irak (semasa dibawah kekuasaan teroris penipu bernama ISIS) yang menjadi contoh!. Dan jangan sekali-kali melakukan kebodohan yang sama hanya karena tertipu iming-iming selembar tiket ke surga, yang belum tentu Anda dapatkan sementara neraka dunia sudah pasti Anda rasakan!!.

Lihat dan renungkan dengan mendalam foto-foto dibawah ini:

Admin Note: Agar dapat lebih memahami absurdnya negara terisolir yang terletak di utara semenanjung Korea ini, perlu Anda ketahui bahwa oleh berbagai sebab dan alasan, seluruh... sekali lagi, seluruh foto-foto yang diambil oleh photografer Eric Lafforgue yang terdapat di artikel ini adalah memiliki status TERLARANG untuk diambil, apalagi untuk publikasikan!


north korean lady among soldiers
North Korean Lady Among Soldiers

  1. Seorang wanita berdiri di tengah kerumunan tentara. Gambar ini sangat terlarang di Korea Utara. Karena para pejabat tidak membolehkan mengambil gambar tentara.

north korean childrends with computers
Korean Children With The Magic Computers

  1. Ketika Anda mengunjungi komunitas keluarga, para pejabat menyukai jika Anda mengambil foto yang menunjukkan kepada dunia bahwa anak-anak di Korea Utara juga memiliki komputer. Tetapi ketika mereka menyadari ternyata tidak ada listrik, mereka meminta Anda untuk menghapusnya.

young north korean soldier
A North Korean Soldier Help On The Farm

  1. Jika dulu kita mengenal istilah AMD (ABRI Masuk Desa). Di Korea Utara juga sama. Tentara sering dikerahkan membantu di pertanian lokal. Sebenarnya tidak ada yang salah dengan gambar ini, tetapi seperti yang selalu diingatkan oleh para pemandu, mengambil gambar tentara adalah sangat terlarang!.

north korean man pulling grass
Man Pulling Grass

  1. Gambar ini banyak tersebar luas di Barat. Keterangan gambarnya sering dengan tendensius menjelaskan bahwa orang Korea Utara, saking kelaparannya, banyak yang memakan rumput di taman. Para pejabat sangat geram jika Anda mengambil gambar sejenis ini.

a north korean boy head off the bus
A North Korean Boy Head Off The Bus

  1. Contoh langka dari seorang anak yang tidak disiplin di Korea Utara. Ketika bus melaju di jalan kecil di Samijyon Utara, seorang anak berdiri menghadang di tengah jalan. Foto ini terlarang karena pejabat tidak menyukai gambar-gambar yang menunjukkan ketidak displinan rakyat.

north korean couple
North Korean Couple

  1. Bagaimana cara Anda berpakaian sangat penting di Korea Utara. Di kota-kota besar, Anda tidak akan pernah menemukan orang yang berpakaian serampangan Pada hari gambar ini diambil, para pelajar sedang latihan menari di taman. Ketika Eric akan memotret, gadis itu membantu teman prianya merapikan kemejanya. Sekali lagi, tidak ada yang salah dengan foto ini. Tetapi paranoia pejabat tentang kedisiplinan rakyat membuat gambar ini terlarang!.

cars in north korean
When Cars Were Still A Rare Ccommodity In North Korea

  1. Meskipun mobil semakin banyak di Pyongyang, para petani di desa-desa masih belum terbiasa melihat mereka. Anak-anak tetap bermain di tengah jalan utama seperti biasanya. Seperti pada masa-masa ketika sangat jarang ada mobil yang melintas.

pyongyang subway system
Pyongyang Subway System

  1. Sistem Kereta Bawah Tanah Pyongyang adalah yang terdalam di dunia karena juga berfungsi sebagai tempat perlindungan bom. Seseorang memberitahu Eric untuk segera menghapus gambar ini dengan alasan terowongan kereta bawah tanah termasuk instalasi militer negara yang terlarang untuk dipotret. Untunglah, Eric tidak memenuhi permintaan pria itu.

North Korean mural painter
North Korean Mural Painter

  1. Mungkin ini larangan paling konyol yang pernah Eric hadapi selama di Korea utara. Pelukis ini sedang mengerjakan mural baru di Chilbo dan Eric bermaksud mengambil gambarnya. Segera saja semua orang mulai meneriakinya. Gambar tidak boleh diambil karena lukisan belum selesai. Eric belum boleh memotret. Titik!.

North Korean soldier malnutrition
North Korean Soldier Malnutrition

  1. Sudah menjadi rahasia umum tentang tentara Korea Utara yang menderita kekurangan gizi, sehingga amat sangat terlarang memotret tentara yang menderita malnutrisi. Hanya saja, lebih daripada soal Kim Jong Un yang mungkin akan mendapat serangan jantung ketika melihat foto ini, publik justru lebih khawatir tentang nasib tentara yang gambarnya diambil Eric.

old houses near the DMZ
Old Houses Near The DMZ, Pamunjom

  1. Ketika Anda bermalam di Kaesong, dekat DMZ, Anda akan terkurung di kompleks perumahan yang terdiri dari rumah-rumah tua. Ini memungkinkan para pemandu untuk mengatakan "Mengapa Anda ingin pergi ke luar?. Ini juga sama seperti di hotel." Bercanda!.

north korean army smoking
North Korean Army Smoking

  1. Tidak ada komentar untuk foto yang satu ini. Dilarang memotret tentara. Apalagi yang sedang merokok!!.

man rides a rubber tire boat
Man Rides A Rubber Tire As A Boat

  1. Di sebuah danau kecil dalam perjalanan menuju Wonsan, Eric mengambil gambar nelayan yang menggunakan ban dalam sebagai perahu. Pemandu meminta Eric menghapus gambar ini. Tidak boleh ada kesan kemiskinan di Korea Utara.

when North Korean kids are scared of escalators
When North Korean Kids Are scared Of Escalators

  1. Bumi Perkemahan Pemuda di Wonsan sering diarahkan untuk dikunjungi para turis untuk menunjukkan pemuda dari seluruh negeri yang sedang bersenang-senang. Tetapi banyak anak-anak yang datang dari desa takut menggunakan eskalator yang belum pernah mereka lihat sebelumnya. Dan dilarang mengambil gambar mereka di situasi seperti itu karena sama sekali tidak menggambarkan semangat revolusioner.

Pyongyang Delphinium
Pyongyang Delphinium

  1. Saat mengunjungi Delphinium di Pyongyang, Anda hanya boleh memotret lumba-lumba, bukan tentara yang memadati 99% dari arena.

queuing in north korea
Queuing In North Korea

  1. Kurangnya pasokan kebutuhan primer membuat mengantri menjadi olahraga nasional di Korea Utara.

officer are sleeping
Officer Are Sleeping

  1. Di sebuah gereja dalam sebuah misa malam minggu, pejabat ini tertangkap basah sedang tertidur lelap. Pemandu meminta Eric menghapus gambar ini karena membuat citra buruk pejabat pemerintah.

a picture of a bathroom in north korea
A Picture Of A Bathroom In North Korea

  1. Dalam sebuah kunjungan di pedesaan. Rumah-rumah dan keluarga-keluarga yang tinggal di sana dipilih dengan cermat oleh pejabat pemerintah. Namun terkadang, detail kecil seperti suasana kamar mandi ini luput dari pemeriksaan. Itu jelas menunjukkan bahwa Korea Utara masih terkurung di era 60-70an.

it is forbidden to take any pictures of soldiers who are sleeping
It Is Forbidden To Take Any Pictures Of Soldiers
Who Are Sleeping

  1. Tentara Korea Utara dicitrakan sebagai prajurit yang tangguh dan revolusioner. Tertidur di lapangan di tepi jalan tentu saja sangat jauh dari kesan yang ingin dicitrakan. Foto ini memiliki dua kesalahan:
  1. Dilarang memotret tentara.
  2. Dilarang memotret tentara yang sedang tidur.

two north korean little girls looking for water
Two North Korean Little Girls Looking For Water

  1. Pejabat Korea Utara amat membenci gambar ini. Dua anak kecil yang mengambil air sejauh tiga kilometer dari desanya. Bahkan ketika Eric menjelaskan bahwa kemiskinan ada dimana-mana di seluruh dunia, bahkan di Perancis! (negara asal Eric). Namun mereka tetap melarang Eric mengambil foto orang-orang miskin. Masih menjadi misteri bagaimana caranya ia bisa menyelundupkan gambar ini keluar dari sana.

Video shoot the video shoot of a video shoot
Video Shoot The Video Shoot Of A Video Shoot

  1. Hanya terjadi di Korea Utara. Eric merekam aktivitas sebuah pabrik dengan kru TV nya. Mereka diikuti oleh kameramen lokal yang memfilmkan Eric dan kru sepanjang perjalanan (lihat kameramen sebelah kanan). Disisi lain, pejabat pemerintah mengirim kameramen resmi dengan tugas memfilmkan aksi Eric dan si kameramen lokal! (dia itu, kameramen di depan mereka semua). Sungguh absurd!.

construction worker in north korea
Construction Worker In North Korea

  1. Ini bukan sirkus, mereka adalah pekerja di negara dengan standar keamanan rendah. Sungguh absurd kenapa gambar ini terlarang di Korea Utara. Padahal pemandangan tersebut merupakan sesuatu yang lumrah terjadi di banyak negara-negara berkembang dan mereka tidak menutup-nutupinya.

north korean old city
North Korean Old City

  1. Suatu malam, dalam perjalanan kembali ke hotel, bus yang ditumpangi Eric harus mengambil rute alternatif karena penutupan jalan. Ketika mereka melewati wilayah yang dipenuhi gedung-gedung tua, pemandu meminta Eric untuk tidak memotret dengan lampu flash. Alasan resminya adalah: "Menghindari menakut-nakuti orang dengan lampu flash."

Pyongyang supermarket
Pyongyang Supermarket

  1. Anda hanya dapat menemukan semua jenis makanan dan minuman di dua supermarket di Pyongyang, di mana barang-barang dijual dalam mata uang Euro. Mereka bahkan menjual anggur dan air minum Evian. Dengan catatan, cuma kalangan elite saja yang boleh berbelanja di sana.

kim jong il statue from behind
Kim Il Sung Statue From Behind

  1. Benar-benar sangat terlarang memotret patung Kim Il Sung dari belakang. Itu dianggap sebuah penghinaan terhadap sosok yang amat dikultus individukan disana. Tidak heran, ketika foto ini dipublikasikan, Eric kemudian di black list di Korea Utara.

new restaurant in pyongyang
New Restaurant In Pyongyang

  1. Sebuah restoran baru telah dibuka di sepanjang sungai Taedong di pusat kota Pyongyang. Tetapi, hanya kalangan elite saja yang boleh memasukinya.

man is taking a nap
Man Taking A Nap

  1. Pria ini sedang beristirahat di bebatuan di tepi laut di Chilbo. Pemandu meminta Eric untuk menghapus gambar ini karena takut media barat akan mengatakan bahwa gambar ini adalah gambar mayat terlantar seorang pria. Sebenarnya, dia hanya sedang tidur siang.

children help in the fields
Children Help In The Fields

  1. Ketika masa-masa sulit tiba (yang sepertinya selamanya di sini), anak-anak dapat ditemukan bekerja di pertanian kolektif. Sekali lagi, pemandu meminta Eric menghapus gambar ini karena takut media barat mengatakan pemerintah memberlakukan sistem kerja paksa bagi anak-anak.

North Korean soldiers push the bus on strike
North Korean Soldiers Push The Bus On Strike

  1. Sesuatu yang dapat Anda lihat dimanapun, tidak hanya di Korea Utara. Tetapi tetap saja dilarang memotret dengan alasan konyol.

lights out in North Korea
Power Outage In North Korea

  1. Dalam sebuah acara di Pusat Seni Pyongyang, pengunjung mengalami pemadaman listrik. Itu peristiwa harian yang dibenci orang Korea Utara. Ketika itu terjadi, mereka memberitahu Anda bahwa itu karena embargo Amerika Serikat.

mother and child fell asleep on a park bench
Mother And Her Child Fell Asleep
On A Park Bench

  1. Paranoia terlalu kuat terbenam dalam pikiran pejabat Korea Utara. Ketika Eric mengambil gambar ini, seorang ibu dan anak yang sedang beristirahat di bangku taman. Ia diminta untuk menghapusnya. Pemandu takut orang-orang mengatakan mereka berdua adalah tunawisma.

north korean street vendor
North Korean Street Vendor

  1. Untuk waktu yang lama, larangan terhadap Pasar Gelap telah ditegakkan dengan ketat. Vendor Pasar Abu-abu (pedagang kaki lima/pedagang asongan) lebih umum dijumpai. Mereka menghasilkan uang kecil dengan menjual rokok atau permen. Anda dapat menjumpai perdagangan sejenis di seluruh dunia. Namun hanya di Korea Utara memotret mereka adalah terlarang.

people rest on the curb
People Rest On The Curb

  1. Ada banyak orang beristirahat kelelahan setelah harus naik sepeda selama berjam-jam untuk pergi bekerja di ladang. Memotret mereka adalah terlarang.

Soldiers Hitchhiking
Soldiers Hitchhiking

  1. Transportasi umum yang menghubungkan kota-kota hampir tidak ada. Warga perlu izin untuk berpergian dari satu tempat ke tempat lainnya. Di jalan raya, Anda dapat menjumpai prajurit yang menumpang.

two problems with this photo
Two Problems With This Photo

  1. Para pejabat mempermasalahkan foto ini karena dua alasan:
  1. Remaja memakai topinya dengan cara aneh.
  2. Ada Tentara di latar belakang.

wheelchair in north korea
Wheelchair In North Korea

  1. Gambar kursi roda yang sangat langka. Dalam enam perjalanan Eric di Korea Utara, ia hanya pernah melihat dua dari mereka.

Kim Il Sung statue and a broom
Kim Il Sung Statue And A Broom

  1. Ini pemandangan tidak seharusnya terjadi: sebuah sapu berdiri di pangkal patung Kim Il Sung di Mansudae, Pyongyang.

Festival Kimjongilia
Festival Kimjongilia

  1. Ribuan orang Korea Utara pada hari Festival Kimjongilia, mengantri untuk mengunjungi berbagai Monumen untuk mengenang kehebatan Bapak Bangsa, Kim Jong Ul.

luxury cars in North Korea
Luxury Car In North Korea

  1. Menunjukkan kemiskinan dilarang, tetapi menampilkan kekayaan juga merupakan tabu besar di Korea Utara. Di sebuah taman pada minggu sore, Eric menemukan mobil mewah milik salah satu pejabat elite di Pyongyang. Pemandu memintanya menghapus gambar ini.

men with sloppy clothes
Men With Sloppy Clothes

  1. Dilarang memotret kehidupan sehari-hari orang Korea Utara jika mereka tidak berpakaian rapi. Menurut pemandu, pria ini tidak berpakaian cukup rapi untuk boleh difoto!.

don't take my photo. you risk my life, dude
Don't Take My photo. You Risk My Life, Dude

  1. Mengambil gambar dalam DMZ itu mudah, tetapi jika Anda menghampiri terlalu dekat dengan para tentara, mereka segera menghentikan Anda.

drying carpets on the banks of the Taedong River
Dry Carpet In Front Of The Statue Of Kim Il Sung

  1. Pada musim semi, orang-orang menjemur karpet di tepian sungai Taedong. Karena ada Patung Kim Il Sung di latar belakang, memotret karpet-karpet itu dilarang.

Acrobatic Artists
Acrobatic Artists

  1. Kesempurnaan adalah kata kunci untuk setiap kegiatan di Korea Utara. Hanya yang terbaik dari yang terbaik yang dipilih untuk lmelakukannya di depan penonton. Artis akrobat ini melakukan 3 kali salto untuk mempertunjukkan tingkat kemahirannya.

children pick up the scattered corn grains
Children Pick Up Shattered Corn Grains

  1. Anak-anak mengumpulkan butir-butir jagung yang tercecer di jalanan di Begaebong. Pemandu meminta menghapus gambar ini dengan alasan di Korea Utara tidak ada kemiskinan!.

a picture of the interrior view of a building in north korea
Image Of A Building's Interrior View

  1. Pyongyang seharusnya menjadi etalase Korea Utara, sehingga eksterior bangunan dipertahankan dengan hati-hati. Ketika Anda mendapat kesempatan yang jarang untuk melihat interior bangunan, kebenaran yang suram menjadi terpampang jelas.

famine tragedy in chongjin north korea
Famine Tragedy in Chongjin North Korea

  1. Dalam sebuah perjalanan ke Chongjin, sebuah kota di utara dimana pernah terjadi tragedi kelaparan tahun 1990, kamera Eric ditahan selama durasi perjalanan bus. Sesampainya di hotel, dan kameranya dikembalikan, ia lantas mengerti kenapa banyak orang berkeliaran di jalan untuk mencari bahan makanan. Tragedi kelaparan disana belum berakhir.

man bathing in the river in north korea
Man Bathing in The River

  1. Foto seorang pria mandi di sungai. Eric tidak pernah mengerti kenapa gambar ini dilarang.

people are working on public projects in north korea
People Working On Public Projects

  1. Setiap tahun, orang-orang dari kota pergi ke desa-desa untuk mengerjakan proyek-proyek publik. Seperti pada gambar ini, mereka mencat ulang patok-patok penanda di tepi jalan. Sebelumnya pejabat pemerintah membiarkan kegiatan ini difoto. Tapi sekarang mereka melarangnya, karena takut orang-orang di Barat menafsirkannya sebagai bagian dari sistem kerja paksa.

cashiers count money in north korea
Cashier Counting Money

  1. Uang adalah topik tabu untuk obrolan di Korea Utara. Sangat sulit untuk memahami dari mana dan berapa banyak orang-orang mendapat uang?, berapa banyak biaya hidup harian?, dll ... Ketika Eric mengambil gambar kasir yang sedang menghitung uang, pemandu dengan keras memintanya menghapus gambar!.

truck carrying coal in north korea
Truck Carrying Coal

  1. Di Jalan raya, Anda dapat melihat truk-truk yang mengangkut batubara. Sejak Perang Dunia Kedua, Korea Utara selalu dalam krisis memenuhi kebutuhan BBM mereka. Pasokan dari sekutu utama mereka, China, tidaklah pernah mencukupi. (boredpanda.com/int/tvsx)

Disclaimer: All photos in this article are credited to Eric Lafforgue.

Maaf, hanya komentar relevan yang akan ditampilkan. Komentar sampah atau link judi online atau iklan ilegal akan kami blokir/hapus.

Posting Komentar

0Komentar